Rabu, 05 Maret 2014

Cita-cita Vs Utopia






Cita-cita Vs Utopia


M: "Mengapa hidup terasa semakin sulit?"


G: "Hidup itu menjadi semakin sulit ketika kamu semakin menuntut banyak hal dalam hidupmu...harus pandai membedakan mana yang cita-cita mana yang utopia..."


M: "Lalu bagaimana membedakannya?"


G: "Cita-cita biasanya timbul karena misi yang kuat dari seseorang... kadang kala cita-cita bagi sebagian yang lain tidak asuk akal tapi menjadi masuk akal bila ada misi yang bisa dijelaskan sedangkan utopia tidak memiliki misi yang jelas"


M: "contohnya konkritnya gimana?"


G: "begini misal kamu berkeinginan menjadi seorang pengusaha yang sukses. lalu misi apa yang kau emban sebagai seorang pengusaha sukses? ataukah sekedar ingin kaya raya punya segala hal apakah itu misi utamamu? lalu pertanyaanya seberapa kaya yang kau kehendaki? lalu untuk apa? aku yakin kau akan kesulitan menjelaskannya..."

....atau punya misi lain yang lebih besar? dan perlu kau ketahui misi besar itu awalnya sangat sederhana dan tulus..."

"...sebagai contoh sederhana adalah pendiri Facebook (FB), Mark Zuckerberg awal misi dia membuat situs jejaring sosial ini agar komunikasi dengan teman2 sekolahnya tetap terjalin meski sudah berpisah setalah lulus sekolah.... itu mengapa sampai sekarang fitur pencarian pertemanan FB berawal dari asal sekolah (almamater)...dan terpenting sejak awal dia menggratiskan siapa saja yang hendak mendaftar...adapun kesuksesan dia merupakan akibat dari kesuksesan FB menjadi situs jejaring sosial terpopuler di dunia saat ini"


M: "...hmmm sepertinya aku harus evaluasi lagi..."


Salam Sedulur


Salam Sukses

Tidak ada komentar:

Posting Komentar